RSUD Baru Gunakan Air Gunung
KEPAHIANG, BE - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) baru Kepahiang yang berada di Desa Tebat Monok mempergunakan sumber air gunung untuk kebutuhan air bersihnya. Ini lantaran RSUD tersebut saat ini sudah difungsikan guna pelayanan kesehatan masyarakat. \"Sebagian menggunakan sumber air dari gunung dan sebagian lainnya dari sumur bor,\" ujar Direktur RSUD Kepahiang dr Hendrapa Wahid kepada BE.
Dikatakannya, air gunung adalah alternatif terbaik untuk pemenuhan kebutuhan air bersih rumah sakit dengan standarisasi type C tersebut. Hal ini lantaran apabila menggunakan air PDAM sampai dengan saat ini tidak ada jaringan pipa PDAM yang memungkinkan ke daerah lokasi RSUD baru tersebut. \"Kalau kita menunggu jaringan PDAM akan memakan waktu yang lama. Sehingga alternatifnya ya kita pakai air pengunungan untuk sarana air bersih rumah sakit,\" jelasnya.
Menurutnya, saat ini untuk pelayanan kesehatan sepenuhnya sudah dapat dinikmati di RSUD baru. Sementara untuk fasilitas rawat inap dan ruang tindakan masih berada di RSUD lama di Dusun Kepahiang. \"Insya Allah seluruh fasilitas rumah sakit bisa pindah sepenuhnya ke RSUD baru pada bulan April ini,\" tandasnya.
Sementara itu, Ketua Komisi I DPRD Kepahiang H Bambang Purnomo ST menyampaikan pihaknya mengharapkan peran rumah sakit bisa maksimal dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Pihaknya akan mendukung melalui anggaran mengenai kebutuhan rumah sakit apabila ada usulan yang konkrit dari manajemen rumah sakit. \"Kesehatan masyarakat adalah hal yang utama sehingga kita sangat mengharapkan manajemen rumah sakit dapat berbenah guna memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal kepada masyarakat,\" kata Bambang.(505)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: